Selamat Datang di Ilmu-Pendidikan.net

Selamat datang di Ilmu-Pendidikan.net

Perkembangan pendidikan terutama di Indonesia masih sangat perlu mendapatkan perhatian ekstra. Hal ini ditunjukkan dengan kualitas pendidikan yang masih kurang dan hasil dari pendidikan yang juga masih belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.

Berdasar pada data Education For All Global Monitoring Report 2012 yang dikeluarkan oleh UNESCO menunjukkan bahwa Education Development Index (EDI) Indonesia, pada tahun 2011 Indonesia berada di peringkat ke-69 dari 127 negara. Terlihat bahwa Kualitas pendidikan Indonesia masih biasa-biasa saja.

Berangkat dari hal tersebut, sangat perlu  banyak pihak yang mendukung agar Pendidikan di Indonesia dapat semakin meningkat kualitasnya dan memberikan kontribusi yang baik bagi Indonesia maupun dunia. Salah satu yang masih perlu adalah sumber-sumber dan referensi pendidikan serta pembelajaran yang dapat diakses dengan mudah.

Ilmu-Pendidikan.net hadir dan mencoba memberikan berbagai referensi dalam hal pendidikan dan pembelajaran. Diharapkan dengan adanya situs ini, dapat memberikan pengertian yang mendalam terhadap arti pendidikan dan pembelajaran yang sebenarnya kepada semua pengunjung khususnya pelaku maupun calon pendidikan.

Salam Hangat dari Tim Pengelola Ilmu-Pendidikan.net

The following two tabs change content below.
Administrator di Ilmu-Pendidikan.net

Latest posts by Super User (see all)